Fungsi Tang Kombinasi Dalam Dunia Otomotif

Fungsi Tang Kombinasi – Tang adalah salah satu alat perkakas yang sering digunakan untuk memperbaiki alat atau benda dikehidupan kita sehari-hari. Tang juga menjadi hand tool yang wajib ada dalam dunia teknik seperti kelistrikan, mekanik otomotif maupun teknik elektronika.

Dalam dunia otomotif atau perbengkelan, tang biasanya digunakan ketika sedang memperbaiki atau melakukan pengecekan pada sistem kelistrikan mobil. Tang memiliki bentuk mirip seperti gunting namun mempunyai fungsi menjepit dengan dua ujungnya yang runcing.

Jika dilihat dari fungsi sebenarnya tang mempunyai beberapa jenis dan tang kombinasi adalah yang paling umum digunakan. Dengan ujung penjepit lancip yang dilengkapi handle dari bahan isolator, tang kombinasi inilah yang dikenal sebagai tang pada umumnya Lantas apa sebenarnya fungsi tang kombinasi sebagai alat di dunia otomotif atau perbengkelan?

Nah sesuai judul artikel sekaligus menjawab pertanyaan diatas, pada kesempatan kali ini spbukita akan berbagi informasi seputar tersebut yakni fungsi atau kegunaan dari tang kombinasi. Jadi bagi Anda yang ingin mengetahui atau sedang mencari informasi mengenai fungsi tang kombinasi, simak ulasan dari spbukita tentang fungsi tang kombinasi berikut ini.

Fungsi Tang Kombinasi

FUNGSI TANG 1

Tang kombinasi dapat diketahui atau dikenali dari bentuknya yang menyerupai huruf x ketika direnggangkan, kemudian bagian ujung atau kepala berbentuk lancip menyerupai penjepit, kepala tang terbuat dari bahan logam kuat (besi/baja) dan bagian pegangan terbuat dari bahan yang bersifat isolator seperti karet ataupun plastik sehingga tidak mengahantarkan panas maupun arus listrik.

Tang serbaguna (multi-purpose plier) adalah sebutan lain dari tang kombinasi, hal ini karena tang kombinasi memang bisa digunakan untuk berbagai keperluan. Misalnya untuk menjepit kabel bisa dengan memanfaatkan bagian ujung tang yang bergerigi, kemudian untuk menahan mur bisa dengan memakai bagian tengah tang yang renggang.

1. Fungsi Tang Sebagai Hand Tool

Dalam dunia otomoti atau perbengkelan sendiri tang kombinasi sebagai hand tool banyak digunakan oleh montir/mekanik ketika sedang melakukan pekerjaan perbaikan maupun perawatan mesin mobil dan juga pekerjaan pada bagian sistem kelistrikan mobil. Pekerjaan apa sajakah atau apa sajakah fungsi tang sebagai hand tool, dibawah ini beberapa contohnya :

  1. Untuk menahan benda kerja seperti mur, paku dan baut ketika proses pengencangan
  2. Untuk memotong kawat dan kabel saat melakukan pekerjaan pada sistem kelistrikan maupun bagian lainnya
  3. Sebagai pengungkit ketika membuka penutup benda, misalnya bagian kepala aki
  4. Sebagai alat penyambung kabel dengan kabel maupun kabel dengan skun kabel
  5. Untuk menjepit benda yang tidak dapat disentuh langsung dengan tangan
  6. Untuk mengabil benda yang sulit dijangkau tangan (beberapa jenis tang kombinasi bagian ujungnya diberi magnet sehingga mampu menarik benda-benda logam)

2. Fungsi Tang Sebagai Peralatan Darurat

Sebagai peralatan darurat yang dimaksud disini yaitu tang kombinasi dapat digunaka atau difungsikan ketika peralatan yang seharusnya dipakai tidak ada. Sebagai contoh ketika akan menggunting kabel tebal dimana seharusnya menggunting kabel dilakukan dengan tang potong, namun karena tang potong tidak ada maka tang kombinasi bisa dimanfaatkan untuk melakukan pekerjaan menggunting tersebut.

Rekomendasi Merk Tang Kombinasi Terbaik

REKOMENDASI MERK TANG KOMBINASI TERBAIK

Sebagai informasi tambahan disini spbukita sertakan info tentang merk-merk tang kombinasi terbaik yang bisa Anda jadikan acuan ataupun pertimbangan ketika berencana membeli sebuah tang kombinasi.

  1. Tang Kombinasi Merk Notra
  2. Tang Kombinasi Merk Camel
  3. Tang Kombinasi Merk Garbin
  4. Tang Kombinasi Merk Kenmaster Sunflex
  5. Tang Kombinasi Merk Deli
  6. Tang Kombinasi Merk Tekiro
  7. Tang Kombinasi Merk Sata
  8. Tang Kombinasi Merk Krisbow
  9. Tang Kombinasi Merk Ingco
  10. Tang Kombinasi Merk Lippro

Baca Juga : SERVIS INJEKTOR MOTOR INJEKSI

Akhir Kata

Itu dia fungsi dari tang kombinasi, meskipun terlihat sederhana namun nyatanya ada banyak sekali fungsi yang bisa dilakukan oleh tang kombinasi sehingga tidak salah jika tang kombinasi menjadi hand tool andalan para mekanik di dunia otomotif.

Demikian pembahasan mengenai fungsi tang kombinasi yang bisa spbukita bagikan, semoga bisa bermanfaan dan juga membantu bagi Anda yang sedang mencari info seputar tang kombinasi, Terima kasih.

Tinggalkan komentar